front

Sekretariat

Program Studi Ilmu Biomedik FK USU

Rani Permata Hasibuan Rani Permata Hasibuan, SE, MM

Struktur Organisasi

 

Ketua Program Studi

Dr. rer. med. dr. M. Ichwan, M.Sc.

image-profile

 Sekretaris Program Studi

Dr. dr. Ririe Fachrina Malisie, Sp.A(K)

image-profile

 

 Untuk periode 2020-2022, Program Studi Ilmu Biomedik FK USU dipimpin oleh: 

Visi

Program Studi Magister Biomedik FK USU memiliki visi menjadi program pascasarjana terdepan secara nasional yang berwawasan global pada tahun 2020 dalam pengembangan bidang ilmu biomedik yang berorientasi pada interaksi manusia dengan lingkungan dan dunia industri.


Misi

  1. Menciptakan suasana akademik yang kondusif bagi sivitas akademika prodi magister biomedik dalam mencapai tujuan proses belajar mengajar, melaksanakan penelitian dan pengabdian masyarakat.
  2. Melaksanakan pendidikan terhadap lulusan sarjana agar paham dan mampu mengembangkan ilmu biomedik serta menerapkannya.
  3. Mengembangkan penelitian yang berbasis pada interaksi manusia dengan lingkungan dan dunia industri sekaligus meningkatkan wawasan keilmuannya.
  4. Mengembangkan pengabdian kepada masyarakat sebagai aplikasi dan berkaitan dengan hasil penelitian ilmu biomedik berbasis pada interaksi manusia dengan lingkungan dan dunia industri.
  5. Mengembangkan penelitian yang berbasis pada interaksi manusia dengan lingkungan dan dunia industri sekaligus meningkatkan wawasan keilmuannya.
  6. Menjalin kerja sama dengan institusi lain terkait pengalaman ilmiah dan peningkatan mutu penelitian dan tulisan ilmiah.

Pendidikan Program Studi Magister Ilmu Biomedik Fakultas Kedokteran, Universitas Sumatera Utara bertujuan:

  1. Menghasilkan lulusan yang bersikap santun, mandiri, berwawasan luas dan mempunyai rasa tanggung jawab yang tinggi  atas tindakannya.
  2. Menghasilkan  Magister yang kompeten dalam  bidang Biomedik  sesuai  tuntutan ilmu pengetahuan dan teknologi  (IPTEK) dan mampu menerapkan dan mengembangkan ilmu biomedik yang berorientasi pada interaksi manusia dengan lingkungan dan dunia industri.
  3. Menghasilkan lulusan yang memiliki karakter peneliti yang kuat  dalam bidang biomedik yang berhubungan dengan lingkungan dan industri dan mampu mengembangkan ilmu biomedik melalui penelitian dan mempublikasikan hasil penelitiannya ke dalam jurnal ilmiah nasional terakreditasi atau  internasional.
  4. Menghasilkan Magister yang mampu merancang dan melakukan pengabdian kepada masyarakat dalam ruang lingkup perbaikan atas  interaksi manusia dengan lingkungannya.

Peningkatan diri dalam ruang lingkup ilmu Biomedik yang begitu luas sangat berpengaruh terhadap kemampuan dalam penerapan ilmu pengetahuan dan teknologi Biomedik, baik dalam menangani, mencegah maupun membuat perencanaan yang berhubungan dengan masalah kesehatan. Melalui pendalaman ilmu-ilmu Biomedik yang terfokus pada pengaruh dunia industri dan lingkungan terhadap kesehatan, penanggulangan masalah kesehatan akan berlangsung lebih terarah, lebih up to date dan efisien.

Program Studi Ilmu Biomedik mendidik SDM yang nantinya mampu untuk menerapkan dan mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi yang telah diperolehnya sebagai peningkatan dirinya untuk dilaksanakan pada masyarakat dan lingkungannya.

Program Studi Magister Ilmu Biomedik mempunyai 4 (empat) bidang kekhususan, yakni :

  1. Bidang Kekhususan Biokimia
  2. Bidang Kekhususan Fisiologi
  3. Bidang Kekhususan Farmakologi
  4. Bidang Kekhususan Anatomi

Subkategori

Halaman 2 dari 2